Home Printer Cara Print PDF Bolak Balik Dengan Mudah

Cara Print PDF Bolak Balik Dengan Mudah

Diartikel sebelumnya kita telah membahas cara merubah dokumen Ms Word ke PDF. Nah pada kali ini saya akan menjelaskan tutorial cara print bolak balik file PDF.

Pada umumnya File PDF dipakai langsung untuk di baca diperangkat HP smartphone maupun komputer / laptop.

Namun tak menutup kemungkinan, jika anda terkadang timbul rasa ingin print PDF agar bisa membaca secara jelas.

Memang sih cara ngeprint file PDF tidak semuanya bisa, apalagi jika print-nya bolak balik.

Oleh karena itu saya akan memberikan 2 cara untuk ngeprint PDF, dari yang print biasa dan print bolak balik.

Meskipun sekilas terlihat sama, namun print PDF bolak balik jauh lebih efisien dibandingkan yang biasa, karena akan menghemat kertas.

Ok kita langsung saja ke tutorial cara ngeprint file PDF dari kedua sisi dengan mudah.

Baca Juga:

Cara Print Bolak Balik PDF Dengan Adobe Reader

Langkah pertama untuk ngeprint PDF ialah dengan download dan install adobe reader. Anda bisa dapatkan secara gratis disini.

cara print bolak balok pdf
  • Setelah berhasil install adobe reader, maka langkah selanjutnya ialah dengan men-cari file pdf yang ingin anda print tersebut. Jika sudah ketemu, klik kanan file PDF lalu pilih open with kemudian klik opsi adobe reader.
cara ngeprint PDF
  • Setelah pilih adobe reader maka file PDF akan terbuka, lalu silahkan anda pilih dan klik file selanjutnya pilih print atau dengan cara menekan tombol keyboard CRTL + P
cara print pdf bolak balik
  • Langkah selanjutnya ialah dengan mengatur ukuran kertas yang ingin anda gunakan. Silahkan anda sesuaikan ukuran kertas sesuai dengan kebutuhan. Disini saya menggunakan ukuran kertas A4, melalui page setup lalu pilih A4
cara print file PDF
  • Jika pengaturan ukuran kertas selesai, maka selanjutnya klik tombol menu booklet kemudian pada kolom booklet subset silahkan pilih opsi both sides, lalu klik tanda panah di kolom more options. dan terakhir silahkan pilih opsi pada pengaturan odd pages only.
cara Setting Booklet dan bolakbalik
  • Apabila dirasa pengaturan ukuran kertas dan settingan booklet subset sudah sesuai, maka langkah selanjutnya melakukan pencetakan file pdf tersebut dengan cara tekan Print.
print file pdf

Setelah menekan tombol print, maka proses printing sudah berjalan, dan silahkan tunggu hingga selesai.

Jika proses print PDF biasa selesai maka selanjutnya ialah dengan membalikan kertas hasil print itu, agar dapat memulai ngeprint kedua sisi.

Baca Juga:

Note: Setiap printer memiliki cara membalik kertas yang berbeda. Jika anda bingung, silahkan lakukan pengecekan di jendela proses printing. Karena disana sudah tersedia semua informasi mengenai cara membalik kertas yang sesuai printer anda seperti epson, canon, hp dan lain-lain.

Pastikan membalikan kertasnya jangan sampai salah agar hasil print PDF tidak terbalik antara atas dan bawah.

Usahakan untuk percobaan print ini anda mencari file PDF yang memiliki halaman sedikit terlebih dahulu ya

Cara Setting Print Bolak Balik di PDF

Cara setting untuk print File PDF secara bolak balik diatas menggunakan pengaturan booklet.

Nah pada cara yang kedua untuk cetak pdf bolak balik ini, kita tidak menggunakan setting booklet.

Langkah ini digunakan jika cara diatas, hasil print pdf nya tidak sesuai yang diharapkan ya.

Meskipun cara ini sekilas mirip, namun langkah ini sedikit berbeda karena kita menggunakan 2 kali proses print tentu dengan pengaturan yang berbeda.

Baca Juga:

Berikut cara setting printer untuk mencetak pdf bolak balik:

  • Langkah awal yang harus dilakukan untuk melakukan print PDF ialah dengan buka file pdf terlebih dahulu menggunakan adobe reader.
  • Jika sudah buka file PDF, silahkan langsung tekan file kemudian pilih tombol print, untuk agar bisa memulai proses print.
  • Selanjutnya tekan dan pilih more options kemudian klik add pages only
cara mencetak PDF bolak balik
  • Langkah diatas bertujuan untuk mencetak halaman pdf ganjil seperti 1, 3, 5 dan lain sebagainya.
  • Kemudian silahkan klik print untuk memulai proses mencetak halaman ganjil PDF.
  • Jika proses print sudah selesai, silahkan anda balik kertas pada bagian kosong lalu masukan ke printer.
  • Selanjutnya kita masuk ke halaman adobe reader untuk melakukan print halaman genap. Caranya tekan tombol CTRL + P kemudian klik more optios lalu silahkan pilih opsi even pages only, selanjutnya centang reverse pages.
cara print file pdf mudah
  • Bila setting print PDF halaman genap selesai silahkan tekan tombol print.
  • Tunggu proses print selesai dan liat hasilnya.
  • Tara Anda telah berhasil mencetak file pdf bolak balik dengan mudah.

Baca Juga:

Demikianlah tutorial yang bisa saya berikan untuk anda.

Semoga setelah anda mengetahui cara print pdf dari kedua sisi ini, dapat membantu anda melakukan pekerjaan.

Sekian dan trimakasih atas kunjungannya, apabila anda pertanyaan mengenai cara print file pdf bolak balik silahkan tulis di kolom komentar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here