Home Tekno Beberapa Mitos Tentang Teknologi yang Berkembang Di Masyarakat

Beberapa Mitos Tentang Teknologi yang Berkembang Di Masyarakat

Beberapa Mitos Tentang Teknologi – Mitos adalah sesuatu hal yang belum bisa dipastikan kebenarannya, bahkan dari beberapa mitos yang ada ternyata setelah diteliti hasilnya adalah berbanding terbalik. Ya, meskipun begitu yang namanya mitos mudah sekali berkembang dimasyarakat. Salah satu mitos adalah mitos tentang teknologi, dimana mitos tidak selalu tentang hal-hal yang berbau mistis tetapi seiring perkembangan teknologi juga kini ada loh mitos tentang teknologi.

mitos-teknologi
Hak cipta pribadi

Mungkin sebagian dari Anda percaya dengan mitos-mitos berikut ini, atau mungkin juga Anda sampai saat ini belum sadar bahwa hal tersebut ternyata hanyalah mitos dan sebenarnya hal itu pun salah. Berikut ini Saya dari LiputanTeknologi akan membagikan liputan tentang beberapa mitos yang berkembang di masyarakat, cek diss out…

Baca juga : 4 Cara Korea Utara untuk Membatasi Teknologi

Beberapa Mitos Tentang Teknologi

1. Duduk Di Dekat Televisi

Mungkin sebagian dari Anda sudah pernah mendengar tentang mitos bahwa duduk di dekat televisi atau tv yang menyala akan membuat hangat. Belum bisa dipastikan kebenarannya, yang jelas televisi merupakan barang elektronik yang bekerja dengan listrik dan menghasilkan panas. Namun panas yang dihasilkan televisi pun sebenarnya tetap tidak mampu menghangatkan suhu di ruangan tersebut, atau cahaya dari suatu benda memang bisa menghasilkan panas loh mulai dari lampu LED sampai televisi.

2. Mengecas Ponsel Semalaman

Mitos selanjutnya adalah mengecas ponsel semalaman dapat membuat ponsel tersebut rusak. Kita tentu tahu seiring perkembangan zaman banyak perubahan dalam dunia teknologi, khususnya tentang baterai ponsel. Dimana saat mendekati full alias 100 persen maka akan memperlambat arus listrik dan di beberapa smartphone setelah baterai full otomatis menghentikan arus listrik. Sehingga mengecas semalaman pun tidak menjadi masalah, dan sekarang pun mitos ini hampir tidak ada lagi.

Baca juga : 5 Teknologi yang Sangat Dibutuhkan Saat Corona

3. Memasukkan Baterai Ke Kulkas

Mitos ini adalah salah satu mitos yang paling terkenal, dimana jika kita memasukkan baterai seperti baterai ponsel ke dalam kulkas atau freezer semalaman akan mengembalikan performa baterai seperti baru. Dan apakah hal ini benar? Jawabannya salah, faktanya dengan Anda memasukkan baterai kedalam kulkas hanya akan memperpendek umur baterai. Hal ini disebabkan oleh perubahan suhu yang drastis sehingga dapat menyebabkan kondensasi yang bisa menyebabkan korosi.

4. Ngecas Sambil Main Ponsel

Mungkin pernah Anda mendengar tentang ngecas sambil main ponsel akan berbahaya. Maksud dari berbahaya ini adalah ketika melakukan aktivitas tersebut dapat membuat ponsel meledak, dan apakah hal ini benar adanya? Tentu saja tidak. Fakta yang benar adalah ngecas sambil main ponsel dapat meningkatkan suhu ponsel secara signifikan dan juga dapat mengurangi umur baterai. So, sebaiknya kurangi main ponsel sambil di cas.

Baca juga : Inilah Penyebab Laptop Sering Mati Sendiri!

Penutup

Itulah beberapa mitos tentang teknologi yang berkembang di masyarakat. Pada intinya yang namanya mitos memang akan selalu ada, dan tentunya akan bersanding dengan fakta-fakta yang ada. Mungkin itu saja dari LiputanTeknologi dan tetaplah simak Liputan dari dunia Teknologi lainnya disini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here