Home Android 5 Game MMORPG Android Terbaik 2020

5 Game MMORPG Android Terbaik 2020

Game MMORPG atau Massively Multiplayer Online Role Playing adalah genre game yang mengutamakan interaksi, menjelajah dan kustomiasasi yang berjalan secara realtime. Ada banyak game MMORPG, tetapi pasti ada beberapa Game MMORPG Android Terbaik.

Game MMORPG mempunyai daya tarik sendiri karena bisa menghubungkan para pemain dari seluruh dunia. Kamu bisa saling berinteraksi dan bahu membahu mengembangkan karakter bersama pemain lainnya. Menu wajib yang pasti ada didalam game MMORPG adalah clans, gulid system, PVP, dan sosial interaction lewat chat.

Game MMORPG Android saat ini sedang terkenal-kenalnya. Game ini mempunyai banyak fitur dan gameplay yang gak kalah dengan game MMORPG di PC.

Bagi kamu yang sedang mencari rekomendasi game MMORPG Android dengan gameplay dan performa yang terbaik, kalì ini Liputan Teknologi akan memberikan kamu rekomendasi 5 Game MMORPG Android Terbaik 2020. Simak berikut ini :

1. Game MMORPG Android Terbaik : Dragon Nest M – SEA

Dragon Nest M

Dragon Nest adalah sebuah game perangkat Desktop PC, yang akhirnya hadir di Android dengan judul Game Dragon Nest M. Hal ini di dasari karena sedang populernya game mobile.

Mengenai fitur dan gameplay Game Dragon Nest M memang masih sama dan tidak menghilangkan fitur utamanya seperti PC yaitu masih terdapat Mode Nest, PVP System dan masih banyak lagi yang lainnya.

Game yang bergenre MMORPG ini mempunyai model chibi. Ada 6 class yaitu Academic, Assassin, Cleric, Archer, Warrior, dan Sorceress. Yang bisa kamu upgrade sesuai class yang dipilih pada saat lvl 15 dan 45. Kamu juga bisa menyesuaikan gaya permainan dengan class yang ada.

Ada banyak pilihan skill yang disediakan Dragon Nest M. Game ini memiliki batasan slot skill yang menjadi kelemahan dari game ini sendiri.

Ada banyak Quest dan event yang diberikan juga tidak membuat kita bosan dan penat, karena adanya daily Nest yang membutuhkan permainan tim yang kompak bisa membangkitkan gairah permainan yang ada.

Grinding adalah tradisi utama dari setiap game MMORPG, aktifitas inil yang menjadi kunci untuk mendapatkan akses ke setiap konten. Karena memiliki limit alias batasan untuk melakukan Nest, Bazaar ini sangatlah membantu mendapatkan item atau bahan yang diinginkan lebih cepat, tanpa harus menunggu lama lagi.

Fungsi Bazaar sendiri adalah untuk memberikkan akses kepada pemain untuk menjadi pelapak yang menjual item-item yang serasanya tidak diperlukan ataupun memang sudah berlebihan.

Mode PvP di Dragon Nest M dibutuhkan keterampilan yang baik untuk mendapatkan kemenangan dan battle power tidaklah berlaku dalam mode ini.

Dark Temple juga bisa kamu mainkan, semakin tinggi lantai yang kita capai, semakin meningkat juga kesulitan yang kita dapat.

Spectator Mode berguna untuk meningkatkan kemampuan dalam bermain dengan melihat pemain yang lebih baik. Mode ini membantu saat kita belum terlalu mengenal suatu map dan Nest terbaru.

Baca Juga :

Download Dragon Nest M

Link Download : Play Store

2. Game MMORPG Android Terbaik : LifeAfter

Life After

LifeAfter ialah game MMORPG yang bertema survival dengan mengambil latar di masa depan dengan kehancuran dunia yang terjadi akibat Zombie Apocalypse.

Dalam LifeAfter setiap pemain akan memiliki tiga bar yaitu, HP, Hunger, dan Health, HP berfungsi sebagai penentu poin bertahan hidup kalian dalam melawan zombie ataupun serangannya, jika ini mencapai 0 poin maka kalian akan segera mati. Jika poin ini berkurang dapat kembali pulih dengan bandages ataupun kotak aid kit.

Hunger berguna untuk mengukur kelaparan avatar yang dimiliki pemain, jika ini mencapai 0 maka Health akan berkurang sedikit demi sedikit. Health disini juga bisa berkurang jika avatar sang pemain berada di cuaca dingin yang ekstrim yang membuat pemain akan kehilangan 0,1% poin perdetik selama berada di dalam lingkungan dengan cuaca yang dingin, jadi usahakan tetap dalam keadaan hangat.

Game ini mempunyai banyak fitur yang membuat para pemain tidak akan bosan dengan konten-konten yang akan disajikan di dalamnya. Fitur-fitur terbaru seperti menebang pohon, menggali batu, memanen tumbuh-tumbuhan disekitar bahkan bertarung.

Semua itu akan berguna nantinya untuk mendapatkan sumber daya alam untuk tetap bertahan dan juga berguna untuk membuat bangunan, senjata, bahkan ammo.

Kamu juga bisa membangun rumah dan membuatnya seaman mungkin dari serangan zombie yang memiliki gelombang serangan yang berbeda-beda, bahkan akan ada Lazarov seekor Monster yang berbahaya yang cukup memberikan pertarungan tangguh untuk para pemain.

Game ini berjenis Third Person Shooter, jadi pemain akan cukup leluasa memainkan avatarnya di keseluruhan map yang ada di Agame. Pengaturan tombol menurut Kru KotGa ini sama pentingnya, karena semua tombol bisa disesuaikan dengan pemainnya. Dengan NeoX engine grafik pada game ini sangatlah apil. Efek sound di game ini cukup nyata kok serta detail.

Download LifeAfter

Link Download : Play Store

3. Game MMORPG Android Terbaik : Lumia Saga

Lumia Saga

Lumia saga adalah game mobile yang bergenre Massively Multiplayer Online Role Playing Game atau yang biasa disebut MMORPG. Game ini pertama kali rilis di negara Tiongkok dan Korea Selatan, game yang dikembangkan oleh salah satu developer game mobile yang populer yaitu Century Game dan Sengqu Games menjadi game MMORPG yang terbaik menurut saya di tahun 2020 ini.

Lumia Saga sangat unik dibandingkan dengan game MMORPG lainnya, dikarenakan dengan gaya animasi yang sangat imut, akan tetapi dibalik animasinya yang sangat imut grafiknya sangat tajam dan cerita yang dihadirkannya pun sangat lah menarik.

Lumia Saga mempunyai cerita yang unik dengan animasi imut yang dibalut dengan grafik yang tajam, kamu akan melawan monster-monster yang menyerang. Pergerakan karakter dan kekuatan yang dikeluarkan karakter ketika bertarung sangatlah bagus, efek yang dikeluarkan sangatlah mempesona.

Kamu juga akan mendapatkan Pet untuk menemani kamu bertarung, dan juga kamu akan mempunyai tunggangan atau mount seperti motor atau hewan. Ini semua seolah-olah membuat kita kagum dengan game besutan dari Century Game Dan Sengqu Games ini.

Download Lumia Saga

Link Download : Play Store

4. AxE: Alliance vs Empire

AxE: Alliance vs Empire

Axe: Alliance vs Empire adalah game MMORPG open world. Digame ini, kamu akan harus memilih antara dua kubu yaitu Darkhaan Empire yang berjuang untuk hukum dan Galanos Alliance yang berjuang untuk kepemimpinan dan kekuasaan. Setiap kubu memiliki classnya tersendiri yang bisa kamu kembangkan sesuai gaya permainanmu sendiri.

Game ink memiliki realtime competitive mode dari 4 vs 4 hingga 75 vs 75 faction warfare yang segera ditambahkan di masa mendatang. Da juga akan miliki co-op battle dan raid untuk berikan tantangan musuh kuat dan boss bagi para player yang menyukai tantangan.

Download AxE: Alliance vs Empire

Link Download : Play Store

5. MU ORIGIN 2

MU ORIGIN 2

MU ORIGIN 2 adalah game MMORPG yang dikembangkan oleh Gamenow Technology. Grafik pada game ini sangat lah bagus dan pengalaman bermain 3D MMORPG yang belum pernah kalian rasakan sebelumnya di layar smartphone.

Di awal permainan kamu akan memilih tiga class, yaitu Swordsman, Mage, dan Archer. Masing-masing class memiliki kelebihan masing-masing, dimana Swordsman bagus untuk pertarungan jarak dekat, Mage memiliki burst damage yang cukup besar, serta Archer yang dapat menyerang dari kejauhan.

Untuk mode permainannya sendiri bermacam-macam yang bisa kamu temui, seperti Arena, Event serta dungeon battle. Setiap arena memiliki tempat sendiri yang dimana kamu dapat dengan mudah menuju ke tempat tersebut. MU ORIGIN 2 memiliki fitur stand by yang dimana kamu dapat auto fighting. WEBZEN sendiri membatasi para pemain perharinya untuk memasuki event serta dungeon, dimaksudkan agar pemain dapat menikmati fitur-fitur yang ada selain fitur tersebut.

Baca Juga:

Download MU ORIGIN 2

Link Download : Play Store

Nah, itulah rekomendasi 5 Game MMORPG Terbaik 2020. Kamu bisa mencobanya. Atau ada yang terbaik menurut kalian? Tulis dikolom komentar yah?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here