Home Laptop 4 Cara Memperbaiki Windows 10 Gagal Booting Dengan Mudah

4 Cara Memperbaiki Windows 10 Gagal Booting Dengan Mudah

IPUTANTEKNOLOGI.COM – Bagi para pengguna windows 10 yang OSnya mengalami gagal booting saat restart atau disaat pertama kali dihidupkan, Anda tidak perlu kawatir karena liputanteknologi akan berbagi tips untuk mengatasi windows 10 gagal booting. Yang perlu Anda ketahui ialah beberapa penyebab Windows 10 mengalami gagal booting, berikut ini Ada beberapa faktor :

  1. File windows corrupt: akibat terserang virus
  2. Software yang tidak kompatibel: dapat menyebabkan windows hank, serta bisa menyebabkan PC/Notebook mati tiba-tiba dan berpotensi merusak file system windows
  3. Tidak mematikan/shut down laptop/PC dengan benar

Sehingga akibat faktor-faktor diataslah, maka Windows 10 mengalami gagal booting dan hanya akan menampilkan logo dan teks saja Preparing Automatic Repair dan akan terus seperti itu, Atau terkadang hanya akan muncul teks Diagnosing Your PC, lalu Your PC did not start correctly. Alangkah baiknya Sekarang kita Langsung saja ke langkah penyelesaiannya, untuk tips cara mengatasi windows 10 gagal booting.

Baca Juga : Cara Sharing Printer Dengan Komputer Lain Pada Windows 10 [MUDAH]

1. Mematikan Komputer Dengan Paksa.

windows 10 gagal booting setelah update

Pada langkah pertama untuk mengatasi laptop atau komputer yang gagal booting windows 10 ini memang sangat extrim. Jika anda tidak mematikan paksa maka komputer anda tidak akan bisa melanjtukan proses booting karena berhenti ditengah jalan. Yah mau gak mau harus melakukan cara extrim mematikan komputer secara paksa.

Untuk mematikan komputer atau laptop secara paksa yang mengalami gagal booting yaitu

  • Tekan tombol power tanpa dilepas sampai dengan komputer mati.
  • Setelah komputer mati silahkan lepaskan semua dari sumber listrik, jika laptop ya lepaskan batterya.
  • Tunggu sampai dengan kira – kira 5 menitan lah baru anda pasang semua sumber listriknya. cara ini untuk memutus sumber arus pada komputer.
  • Langkah terakhir nyalakan komputer dengan menekan tombol power.
  • Selesai.

Jika anda sudah melakukan cara diatas namun tetap saja komputer atau laptop anda gagal booting pada windows 10 maka anda perlu melakukan langkah selanjutnya.

Baca Juga: Cara Mengatasi Blue Screen Pada Windows 10 Dengan Mudah

2. Restore Backup Windows 10

windows 10 gagal booting layar hitam

Pada langkah kedua ini anda bisa menggunakan system restore dengan menggunakan driver CD atau booting image yang sudah anda buat didalam flasdisk atau mengambil dari backup windows yang terakhir. Cara ini akan mengembalikan file system yang corrup yang menyebabkan windows 10 gagal booting, jadi file yang rusak akan diganti dengan file baru yang masih normal.

Untuk bisa masuk booting safe mode silahkan anda ikuti langkah – langkah dibawah ini :

  • Restart komputer anda dan ketika muncul logo brand atau merk silahkan tekan F8 pada keyboard maka akan muncul menu Startup Setting.
  • Setelah muncul startup setting silahkan pilih Booting Safe Mode.
  • Jika anda sudah bisa masuk pada system safe mode langkah selanjutnya pilih menu System restore.
  • Pilih tanggal dimana anda melakukan backup terakhir kalinya pada windows 10.
  • Tunggu sampai dengan proses restore data berhasil.
  • Setelah restore berhasil silahkan anda restart komputer anda.
  • Jika komputer dapat menyala lagi tanpa ada kendala berarti restore berhasil.

Baca Juga: 3 Cara Aktivasi Windows 10 Online dan Offline Secara Permanen

3. Menggunakan System Repair Windows

Untuk mengatasi gagal booting windows 10 anda bisa melakukan System repair windows, cara ini memang tergolong 100% berhasil. Repair windows ini sama aja memformat ulang system windows yang rusak dengan system yang baru sehingga file – file yang rusak atau corrup bisa diganti ulang oleh sistem. Namun jika anda terpaksa melakukan cara ini maka data anda yang tersimpan di drive C akan hilang karena ikut terhapus oleh sistem.

Untuk melakukan sistem repair windows 10 ini anda harus menyiapkan file booting windows yang biasanya terdapat dalam CD original windows tersebut. Atau jika anda tidak memiliki CD Windows maka anda bisa menggunakan bootable lewat flasdisk. Jika semua file yang dibutuhkan sudah siap maka anda bisa melakukan Repair System Windows 10 anda.

Berikut langkah – langkah melakukan repair windows 10 gagal booting :

  • Masukkan CD Driver windows atau USB Bootable windows 10 yang sudah anda buat.
  • Restart komputer anda dan masuk terlebih dahulu ke sistem Bios untuk setting Booting Prioritas.
  • Pilih CD ROOM atau Flashdisk sebagai booting supaya mendeteksi installer windows 10.
  • Setelah anda setting silahkan klik Save dan Restart komputer anda dan tunggu sampai terdeteksi instal windows.
  • Jika sudah masuk ke Windows Setup pilihlah Languange to instal, Time & Currency Format dan Keyboard or Input Method dan Klik NEXT.
  • Langkah selanjutnya Pilih Repair Your Computer > Troubleshoot > Advanced Options.
  • Pilih Automatic Repair dan pilih sistem operasi windows 10.
  • Maka Sistem windows akan berusaha memperbaiki atau mengatasi file sistem yang rusak dengan menyalin dari DVD/USB Flashdisk installer Windows 10 tersebut.
  • Dan selanjutnya tunggulah sampai proses sampai selesai dan biasanya sampai langkah ini masalah sudah teratasi karena file windows yang bermasalah tersebut akan di ganti dengan yang baru dari installer windows itu.

Dengan menggunakan cara repair ini saya pastikan komputer anda tidak akan gagal lagi booting karena sistem windows yang rusak sudah diperbaiki ulang. Namun jika ternyata dengan mengikuti tutorial diatas dan komputer tetap saja mengalami gagal booting maka anda perlu mengikuti langkah selanjutnya.

Baca Juga: Cara Mudah Memperbaiki Laptop atau Komputer Yang Error

Demikian tutorial tentang CARA MENGATASI GAGAL BOOTING PADA WINDOWS 10, semoga dengan anda membaca artikel ini, laptop anda yang gagal booting dapat teratasi tanpa harus membawanya ke tempat service. Memang gagal booting pada windows 10 itu menyebalkan namun lebih menyebalkan lagi bila anda sudah tau caranya tapi tidak mau memperbaiki sendiri, hehehe.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here